Kehabisan Obat Penenang, Seorang ODGJ di Polman Mengamuk hingga Naik ke Atap Rumah

Seorang ODGJ di Polman Mengamuk hingga Naik ke Atap Rumah di Desa Lagi agi, Campalagian, Polman, Kamis, (12/12/2024).

AKARNEWS.ID, POLMAN – Seorang pria berinisial AD (32) diduga menderita gangguan kejiwaan (ODGJ) mengamuk dan merusak rumah di Desa Lagi-agi, Kecamatan Campalagian, Polman, Kamis, (12/12/2024).

ODGJ tersebut terlihat naik diatas atap rumah membawa kayu panjang dan memukul-mukul rumah hingga rusak.

Usai merusak rumah, ODGJ tersebut sempat menyerang warga dengan menggunakan senjata tajam. Tak sampai disitu, amukan ODGJ juga berlanjut dengan melempari rumah warga.

Bacaan Lainnya

Beruntung dalam amukan tersebut warga berhasil menghindar, namun rumah mengalami kerusakan yang cukup parah.

Menurut kepala Desa Lagi-agi, Firman, pelaku diketahui sedang mengalami gangguan kejiwaan sudah cukup lama dan sempat membaik.

Namun, diduga obat yang di konsumsi habis hingga penyakit yang dideritanya kembali kambuh.

“Tadi kita ada di Kantor Desa bersama warga tiba-tiba ada laporan warga bahwa AD ini mengamuk sambil membawa senjata tajam” ungkap Firman.

Ia pun berhasil diamankan setelah aparat TNI dan kepolisian dibantu warga berhasil membujuknya.

TNI dan polisi bersama warga berjibaku mengevakuasi pelaku, dan akhirnya bisa diamankan.

Ia kemudian dibawa ke rumah sakit umum Hj. Andi Depu dengan kondisi tangannya diikat rantai diatas mobil ambulans.

Namun saat tiba di rumah sakit, ODGJ kembali mengamuk dan hampir merusak mobil ambulance.

Dia pun, saat ini sedang dirawat di rumah sakit dan rencananya akan di rujuk ke rumah sakit dadi makassar. (*)

Pos terkait